
Kamu yang suka main media sosial Instagram, terutama pencinta makanan mungkin sudah sering melihat kreasi kuliner kekinian donat paha ayam. Ya, belakangan ini laman Instagram tengah diramaikan dengan kuliner unik berupa donat yang bentuknya menyerupai paham ayam goreng.
Karena bentuknya yang jauh berbeda dari bentuk donat pada umumnya, kreasi kuliner manis ini pun menjadi viral di Instagram. Sudah banyak yang mencoba membuatnya dengan bahan-bahan tambahan sesuai kreativitas masing-masing.
Donat paham ayam sendiri menjadi viral di media sosial setelah seorang wanita bernama Manty Ravika Butarbutar mengunggah hasil kreasinya tersebut dalam akun Instagram miliknya. Menurut Manty, donat paha ayam bukanlah makanan baru, karena donat unik ini merupakan panganan semasa kecil ketika dirinya berada di Pulau Siantar, Sumatera Utara.
Kalian penasaran bagaimana cara membuat donat paha ayam? Yuk simak resep dan cara membuat donat paha ayam di bawah. Bisa dibawa ke sekolah juga lho, gengs.
Resep
1. 350 gr Tepung Cakra
2. 150 gr Tepung Segitiga
3. 80 gr Gula Pasir
4. 3 butir Kuning Telur
5. 1 butir Putih Telur
6. 75 cc Susu Cair ( pake Ultra)
7. 150 cc Air Es (air dingin banget)
8. 10 gr Ragi Instan (aku pake Fermipan)
9. 10 gr Susu Bubuk (aku Dancow)
10. 1/2 sdt vanila cream/esens
Bahan kedua :
1. 5 gr Garam
3. 100 gr Butter Anchor
Bahan pelengkap :
1. Tusukan sate secukupnya
2. Butter cream secukupnya
3. Meses cokelat atau warna-warni (kualitas yg bagus) secukupnya
Cara membuat:
1. Masukkan semua bahan pertama ke dalam wadah dan aduh hingga bahan-bahan tersebut mengering, lalu masukkan sisa bahan yang sama. Setelah itu uleni hingga semua bahan menjadi kalis.
2. Masukkan bahan kedua yang terdiri dari butter anchor dan garam pada adonan sebelumnya. Setelah itu, ulangi lagi untuk mengulani hingga jadi halus dan elastis.
3. Setelah itu, diamkan sejenak adonan hingga mengembang. Kurang lebih 30 menit. Lalu potong adonan kecil-kecil dengan berat yang sama.

4. Bulatkan dan cetak menyerupai paha ayam sampai adonan habis.

5. Diamkan lagi sampai adonan mengembang 2 kali lipat atau sekitar 1 jam.

6. Goreng dalam minyak panas sedang, cukup dibalik 1 kali saja hingga benar-benar matang.

7. Olesi butter cream dan tabur meses sampai benar-benar menutupi seluruh bagian donat biar semakin nikmat.

8. Donat paha ayam pun siap disajikan. Mudah bukan membuatnya? Selamat mencoba!

Nah, itulah resep dan cara membuat donat paha ayam , Gimana? Keliatan menarik, kan? Selain itu, bisa kamu jadikan oleh oleh untuk keluarga teman, saudara, dan orang yang kalian sayangi, bisa juga di bawa ke kampus atau tempat kerja. Eitz, jangan lupa minta teman-teman sekitar untuk mencicipinya, ya.
Dapatkan update informasi seputar batak dan sumut setiap hari dari – batakita.com
sumber: www.briliofood.net
Hastag: #resepdonat #pahaayam #resep #oleholeh #trenkuliner #donat #sumut #terpilih