- Seni Bangunan (Rumah Adat)
Rumah disebut juga dengan jabu atau bagas. Rumah Orang batak melukiskan alam kosmos . Rumah bagian pertama disebut bara, tombara (kolong) rumah . Ruma berbentuk panggung yang terdiri atas tiang rumah yang berupa kayu bulat , Bagian badan terbuat dari papan tebal .Atap sebelah barat dan timur menjulang ke atas dan dipasang tanduk kerbau.
2. Seni Tari
Seni Tari Khas Suku Batak yaitu Tor-Tor yang disajikan dengan musik gondang . Tor-tor merupakan ibadat keagamaan dan bersifat sakral . Seni Tari suku Batak yang lain adalah Tari serampang dua belas (bersifat hiburan)
Macam-macam tari tor-tor yang diiringi ogung sabangunan sebagai berikut.
a) Tor-tor/gondang mula-mula, dilakukan dengan menyembah berputar ke arah mata angin.
b) Tor-tor/gondang mangido pasu-pasu, dilakukan dengan tangan menari artinya petuah, nasihat, dan amanat orang tua.
c) Tor-tor/gondang liat-liat, dilakukan dengan menari berkeliling artinya keluarga mendapat kebahagiaan.
d)Tor-tor/gondang hasahatan, dilakukan dengan menari di tempat artinya petuah/rahmat Tuhan YME.
3. Seni Musik
Seni musik pada suku batak adalah ogung sabangunan, Margondang. Peralatan yang digunakan yaitu empat gendang dan lima taganing. Margondang ditujukan untuk upacara adat maupun religi yang bersifat sakral.
4. Seni Patung
Didaerah batak peninggalan kebudayaan megalitik sampai saat ini dijumpai yaitu, batu berdiri (menhir), mejan batu (dolmen) , batu-batu kecil (kursi) atau keranda.Kursi batu menurut kepercayaan masyarakat digunakan sebagai tempat para arwah leluhur mereka , sebab ada penghormatan kepada leluhur.
5. Seni Kerajinan
Kerajinan pada suku batak yang terkenal adalah kain ulos. Ulos adalah kain tenun khas batak berbentuk selendang yang memiliki corak unik dan populer dengan kualitasnya yang tinggi.
Macam-macam ulos dan fungsinya dalam suatu acara, meliputi:
a) ulos lobu-lobu adalah ulos yang diberikan ayah kepada putra dan menantu saat pernikahan;
b) ulos hela adalah ulos yang diberikan orang tua pengantin perempuan;
c) ulos tondi adalah ulos yang diberikan orang tua kepada putrinya saat hamil tua;
d) ulos tujung adalah ulos yang diberikan kepada janda atau duda.
e) ulos saput adalah ulos penutup jenazah yang diberikan paman almarhum jika yang meninggal laki-laki;
1. http://latifahips3.blogspot.com/2012/11/kebudayaan-suku-batak.html
2. https://www.nafiun.com/2013/02/suku-batak-kebudayaan-sistem-kepercayaan-bangsa.html